Penandatanganan MoU ITB AD dengan PWM Jatim

Institut Teknologi dan Bisnis Lamongan melakukan penandatanganan MoU (Memorandum of understanding) atau kerjasama dengan Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur. Pendatanganan MoU ITB AD dengan PWM Jatim berlangsung pada hari Kamis (13/04/2023), setelah melakukan kegiatan Baitul Arqom di Aula ITB Ahmad Dahlan Lamongan.

Seluruh dosen dan tendik, Wakil Rektor I, II, III, serta BPH turut menyaksikan pendatanganan MoU tersebut. Penandatangan MoU dilakukan langsung oleh ketua PWM Jatim yaitu Dr. dr. Sukadiono, MM. dan Rektor ITB AD Lamongan, Dr. Hj. Mu’ah, M.Pd. Dalam MoU tersebut mengenai pengembangan kelembagaan dan penguatan AIK (Al Islam dan Kemuhammadiyahan).

Adapun tujuan MoU tersebut untuk meningkatkan kualitas pendidikan ITB Ahmad Dahlan Lamongan di bidang AIK agar menajadi kampus yang lebih unggul. Karena AIK sangat berguna untuk materi pembelajaran di kampus, sebagai nilai perilaku sehari-hari, dan juga modal pengabdian kepada masyarakat. AIK juga menjadi bagian dari catur dharma dari PTMA.

Rektor ITB Ahmad Dahlan berharap dengan adanya kerjasama tersebut akan menghasilkan hubungan baik antara ITB Ahmad Dahlan Lamongan dengan PWM Jawa Timur, dan saling menguntungkan bagi kedua belah pihak yang mana keduanya merupakan di bawah naungan Organisasi Muhammadiyah.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *